Cara Cek Jadwal Penerbangan Online, Manfaatkan 3 Layanan Ini

Merencanakan perjalanan ke luar daerah atau luar pulau memakai transportasi pesawat udara tentunya anda harus memeprsiapkan segala sesuatunya dengan baik jauh-jauh hari.  Termasuk dalam persiapan itu adalah tiket pesawat dan juga tarifnya. Namun sebelum membeli tiket anda harus tahu dulu jadwal keberangkatan pesawat dengan tujuan kota yang akan anda datangi. Untuk itu anda tak perlu pergi ke bandara atau ke kantor agen tiket sebab kini sudah tersedia layanan online cek jadwal penerbangan. Cara cek jadwal penerbangan online bisa anda lakukan dengan mudah sekaligus cepat.


Saat ini beberapa layanan online sudah bisa dimanfaatkan untuk mengecek tak hanya jadwal keberangkatan dan jadwal kedatangan dari berbagai bandara yang ada di Indonesia namun juga membandingkan harga tiket dari berbagai maskapai penerbangan untuk tujuan kota yang sama. Selain memanfaatkan layanan yang diberikan oleh website resmi perusahaan penerbangan, anda pun dapat memakai fitur cek jadwal penerbangan online yang diberikan oleh pihak ketiga. Beberapa layanan cara cek jadwal penerbangan online yang bisa digunakan adalah :

1. Layanan dari utiket.com.
Anda bisa melihat semua jadwal penerbangan pesawat dari perusahaan penerbangan dalam negeri. Tak sebatas itu saja sebab anda pun bisa juga membuat perbandingan tarif tiket dari sejumlah maskapai penerbangan Indonesia. Di utiket.com pengunjung pun bisa mencari tiket pesawat murah baik untuk destinasi dalam negeri ataupun ke seluruh dunia terutama ke sejumlah kota besar di negara-negara Asia. Sayangnya utiket tak menyediakan tiket pesawat terbang, layanannya cuma sebatas memudahkan pengguna memperoleh tiket pesawat berbiaya murah. Dengan layanan ini para pengunjung website bisa juga mencari diskon tiket penerbangan dari seluruh kota tujuan yang ada. Seluruh data yang disajikan adalah data terkini sehingga pengunjung tidak perlu ragu saat akan memanfaatkannya.

2. Layanan dari bandaraonline.com
Satu lagi layanan cara cek jadwal penerbangan online yang bisa digunakan yaitu dari bandaraonline.com. Di sini para pengunjung website bisa mengetahui dengan detil jadwal keberangkatan (departure) dan jadwal kedatangan pesawat (arrival) dari beberapa bandar udara yang ada di Indonesia secara real time atau data terkini. Beberapa jadwal keberangkatan dan kedatangan yang disajikan di website ini berasal dari bandara Adisutjipto Yogyakarta, bandara Ahmad Yani Semarang, bandara Soekarno Hatta Jakarta, bandara Juanda Surabaya dan bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman Balikpapan. Lengkap disajikan maskapai penerbangan apa saja yang mempunyai flight, tujuan, waktu dan remark.

3. Layanan dari traveloka.com
Layanan cek jadwal penerbangan online yang satu ini sudah cukup populer digunakan oleh banyak orang yang akan memanfaatkan transportasi udara ke berbagai tujuan di Indonesia. Malah di sini anda bisa juga mencari tiket pesawat dan kemudian membelinya sekalian. Layanan terpadu dari traveloka ini bekerjasama dengan sejumlah airline baik domestik maupun internasional. Di sini pengunjung pun bisa mencari hotel sekaligus mem-booking-nya.

Previous
Next Post »