Cara Cek Hasil Sinkronisasi Dapodikdas via Online

Sistem aplikasi Data Pokok Pendidikan Dasar atau disingkat dengan Dapodikdas yakni pengorganisasian data yang memiliki tujuan mengelola data pokok pada lingkup pendidikan dasar. Pengumpulan data pokok itu mencakup sekolah yang di dalamnya terdiri dari sarana dan prasarana, Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK), Peserta Didik dan Proses Pembelajaran dalam rombongan belajar (Rombel).


Data dari Aplikasi Dapodikdas berfungsi menjadi acuan data penentuan berbagai program Kementerian Pendikan dan Kebudayaan pada jenjang pendidikan dasar. Jika pihak sekolah tak berpartisipasi secara aktif tentu akan rugi sebab data-data sekolah mereka tak terdata pada database di server Kemendikbud. Dengan begitu sekolah tadi dengan sendirinya tak akan diikutkan dalam berbagai program yang dilakukan oleh pihak Kemendikbud. Tingkat pendidikan dasar yang tercakup dalam Dapodikdas ini meliputi SD, SDLB, SMP, SMPLB serta SLB. Sementara untuk tingkat pendidikan menengah berada di bawah Direktorat Jenderal Pendidikan Menengah (Dapodikmen).

Pengecekan progres pengiriman di situs Dapodik Ditjen Dikdas dimaksudkan untuk mengecek dan membandingkan data yang sudah dimasukkan operator sekolah yang sudah terkirim dan disinkronisasi lewat aplikasi Dapodikdas dengan data yang terdapat pada server Dapodik pusat. Tujuannya supaya pengguna bisa mengecek data mana saja yang belum dimasukkan ke server pusat disebabkan belum terkirim atau gagal saat dilakukan sinkronisasi. Dengan begitu mesti disinkronisasi lewat aplikasi Dapodikdas 2014/2015 sekali lagi.

Cara cek hasil sinkronisasi Dapodikdas bisa dilakukan dengan prosedur sebagai berikut :

- Buka website progress pengiriman Dapodikdas 2014/2015 dengan alamat di http://dapo.dikdas.kemdikbud.go.id/exreport.

- Selanjutnya tentukan propinsi, kabupaten/kota, kecamatan dan nama sekolah yang dikehendaki.

- Inputkan nomor registrasi yang sama dengan nomor registrasi yang dipakai dalam aplikasi Dapodikdas terdahulu.

- Lalu tekan tombol Buka sehingga dengan otomatis pengunjung akan dibawa ke laman sekolah bersangkutan.